Berawal dari Ejekan, Motor Jadi Sasaran: Bhabinkamtibmas Fatukoa Redam Amarah Warga Lewat Jalur Kekeluargaan.
Tribratanewskupangkota.com – Semangat kekeluargaan dan perdamaian diutamakan dalam menyelesaikan perselisihan warga di Kelurahan Fatukoa, Kecamatan Maulafa. Pada Rabu (7/1/2026) siang, Bhabinkamtibmas Kelurahan Fatukoa, Aipda Endy Boko, berhasil melakukan mediasi problem solving terkait kasus perusakan sepeda motor yang dipicu oleh kesalahpahaman.
Peristiwa ini bermula saat terjadi ketersinggungan akibat aksi ejek-mengejek antara Bapak A dan rekannya, Bapak E. Akibat tersulut emosi, Bapak A membanting sepeda motor milik Bapak E di wilayah RT 11 / RW 03, Kelurahan Fatukoa.

Mendapat laporan tersebut, Aipda Endy Boko segera menuju lokasi untuk meredam situasi dan mencegah konflik yang lebih luas di tingkat warga.
Bertempat di kediaman Bapak A, Bhabinkamtibmas mempertemukan kedua belah pihak secara kekeluargaan. Melalui dialog yang persuasif, Aipda Endy berhasil melakukan perdamaian di mana Bapak A mengakui kesalahannya dan Bapak E secara tulus memaafkan tindakan tersebut. Kesepakatan ini diperkuat dengan surat pernyataan damai yang disaksikan langsung oleh Bhabinkamtibmas.
Menanggapi keberhasilan mediasi ini, Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Djoko Lestari, S.I.K., M.M, memberikan apresiasi tinggi terhadap langkah responsif yang diambil oleh jajarannya di lapangan. Dalam keterangannya, Kapolresta menekankan pentingnya peran Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak Polri dalam menjaga harmoni sosial.

"Kami sangat mengapresiasi langkah Bhabinkamtibmas Fatukoa yang mengedepankan musyawarah mufakat. Inilah fungsi kehadiran Polri di tengah masyarakat, yakni menjadi penengah dan pencari solusi problem solver. Tidak semua persoalan harus berakhir di meja hijau, terutama jika masih ada hubungan kekerabatan yang kuat," ujar Kombes Djoko.
Kapolresta juga menambahkan bahwa pendekatan Restorative Justice atau keadilan restoratif seperti ini sangat efektif untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif di Kota Kupang.
"Kami menghimbau warga agar tetap menjaga tutur kata dan tidak mudah terpancing emosi. Jika ada kendala, segera lapor ke Bhabinkamtibmas setempat agar dapat diselesaikan secara dingin dan kekeluargaan," tutup Kapolresta. (AG)
Humas Polresta Kupang Kota

